Saturday, October 31, 2009

6 Langkah mudah mendapatkan PR 4 dari Google

Ketika Google meng-update pagerank kemarin, apakah PR blog Anda sesuai dengan yang diharapkan?
Kali ini saya ingin berbagi pengalaman bagaimana membuat blog kesayangan Anda bisa mendapatkan PR 4.
Berikut 6 Langkah mudah mendapatkan PR 4 dari Google:

  1. Gunakan template yang SEO Friendly. Cari saja dengan Google. Banyak. Theme dengan background putih dan tulisan hitam lebih baik di mata search engine, dan ini banyak bertebaran di dunia maya. Gratis!
  2. Optimalkan meta title, description dan keyword. Caranya dapat dibaca di sini: http://www.o-om.com. Mau tidak mau, kita memang harus belajar utak-atik kode html template blogger. Jangan lupa selalu back up dulu sebelum di-edit.
  3. Buat artikel sesuai dengan niche blog, terserah general atau specific. Tautkan/link artikel Anda satu sama lain untuk meningkatkan Inbound Link. Berikan anchor text yang baik, jangan hanya pakai kata 'di sini'.
  4. Submit Artikel Anda ke Social Bookmarking, terutama yang memberikan backlink gratis. Ada Google, Digg, Delicious, LinkaGogo, Furl, Misterwong, Indianapad dan masih banyak lagi. Percayalah, situs itu memberikan high quality backlink bagi blog Anda di mata search engine. Kalau tidak mau pusing, tambahkan saja widget AddThis di blog Anda.
    Kalau mau menghemat waktu dan tenaga, bisa menggunakan layanan Onlywire untuk submit otomatis ke banyak situs Social Bookmarking.
  5. Berburu backlink ke situs atau blog dofollow ber-pagerank tinggi. Ingat, jangan 'nyampah' sembarangan kalau tidak mau di-ban oleh Admin-nya. Admin juga manusia kok. Berlaku sewajarnya saja.
  6. Kembali ke langkah-3, dan lakukan secara teratur dan konsisten, terutama menjelang update pagerank oleh Google.
Sebelum melakukan 6 langkah di atas, pastikan blog Anda sudah ter-index oleh Google atau paling tidak sudah berumur minimal 2 bulan.

Read More..

Thursday, October 29, 2009

Submit artikel ke situs social bookmarking secara otomatis

Adakah cara submit artikel ke situs social bookmarking secara otomatis ? Kemarin kita sudah bicara mem-bookmark artikel dengan menggunakan layanan AddThis. Melakukannya satu persatu terhadap setiap situs social bookmarking tentu cukup melelahkan dan memakan waktu yang tidak sedikit. Tidak apa-apa. No pain No gain, ingat itu !

Namun saat ini ada cara yang sangat simpel dan mudah untuk mem-bookmark artikel ke situs social bookmarking secara otomatis, hanya dengan sekali klik. Jadi kita tidak usah berulangkali mem-bookmark satu per satu ke situs social bookmarking. Ini dia.

Onlywire.com
Onlywire menyediakan suatu layanan bookmark secara otomatis. Layanan ini memperbolehkan kita mem-bookmark artikel ke dalam 16 situs social bookmarking dangan satu account. Pertama kita harus membuat account di OnlyWire, kemudian kita akan diminta memasukkan informasi login (username dan password) ke berbagai situs social bookmarking yang diinginkan. Sungguh simple.

Namun untuk social bookmarking yang menerapkan captcha sebagai verifikasi saat submit sebuah artikel, akan terjadi kegagalan dan harus dilakukan dengan manual seperti dengan menggunakan AddThis.

SocialPoster.com
SocialPoster bekerja sedikit berbeda dengan Onlywire yaitu layanan ini tidak secara otomatis mem-bookmark ke social bookmarking. Namun SocialPoster memungkinkan kita menambahkan link, tag dan komentar kemudian mempopulerkannya dalam daftar yangterdiri dari 42 situs social bookmarking yang berbeda, yang dapat di-bookmark secara manual. Lebih banyak fitur dibanding OnlyWire disamping dukungan jumlah situs social bookmarking yang lebih banyak.

Menggunakan kedua layanan di atas, kita bisa mem-bookmark hingga ke 53 situs social boomarking yang berbeda dalam waktu tidak kurang dari 30 menit, setelah kita membuat account di seluruh situs social bookmarking yang tersedia. Tentu ini sangat menghemat tenaga dan waktu.
Read More..

Monday, October 26, 2009

Backlink gratis dari Social Bookmarking via add this

Mendapatkan backlink gratis dari social bookmarking serta mendatangkan pengunjung ke blog kita adalah dua tujuan pokok mengapa harus mem-bookmark artikel kita ke situs social bookmarking. Mengapa bisa? Ya. Social bookmarking itu seperti situs pengumpul potongan artikel dari banyak situs dan blog. Potongan artikel serta link (ke situs sumber artikel) sendiri 'ditempelkan' oleh pemilik artikel.

Mendapatkan Backlink gratis dari social bookmarking

Tidak sedikit situs social bookmarking ber-pagerank tinggi memberikan backlink gratis kepada lewat rel=dofollow seperti delicious, spurl, mister-wong, linkagogo dan masih banyak lagi. Link blog yang kita tinggalkan di situs-situs tersebut (termasuk lewat komentar) akan membuat crawler meng-index blog kita. Ini menguntungkan karena mendapatkan backlink berkualitas tinggi.

Mendatangkan pengunjung ke blog kita
Jika kita mem-bookmark sebuah artikel ke social bookmarking dan ada yang ingin membaca secara utuh, pengunjung tersebut akan diarahkan ke blog kita sebagi sumber dari artikel tersebut. Pengunjung yang banyak tentu meningkatkan traffic dan ini sangat disukai oleh Alexa Rank. Jadi, buatlah artikel yang bermanfaat dan berita yang update, lalu submit ke social bookmarking.

Submit artikel ke social bookmarking via AddThis
Agar lebih mudah dalam mem-bookmark artikel kita ke situs social bookmarking, pasang widget AddThis di blog Anda. Caranya mudah.

Pertama, masuk ke situs AddThis dan lakukan setting sebagai berikut:

  1. Select your service untuk memilih platform blog kita
  2. Select button style untuk memilih jenis icon AddThis yag akan muncul di blog kita
  3. Untuk no. 3 pilih saja default-nya dan diakhir dengan meng-klik tombol 'Get your button'

Selanjutnya, untuk blog yang ber-platform Blogger akan muncul dua pilihan: di sidebar atau dibawah setiap post seperti pada blog ini. Pilih sesuai keinginan Anda.



  • Jika memilih di sidebar, klik saja tombol yang tersedia. Widget otomatis akan muncul di menu layout->page elements. Silahkan pindahkan pada tempat yang diinginkan.
  • Jika memilih pilihan berikutnya, copy saja code yang tersedia, lalu masuk ke Layout --> Edit HTML. Cari kode seperti yang dilingkari pada gambar di atas dan paste code tadi di bawahnya. Simpan dan selesai.

Untuk mem-bookmark artikel, gerakkan saja mouse ke atas icon AddThis dan pilih social bookmarking yang diinginkan. Pastikan Anda sudah memiliki account di social bookmarking yang dituju. Selamat mem-bookmark !
Read More..

Langkah pertama belajar seo

Kunci No. 1 Belajar SEO itu ternyata :
"Melakukan apa yang HARUS dilakukan, BUKAN yang INGIN dilakukan"
Dan salah satu yang harus dilakukan adalah mendapatkan Backlink Gratis dari website atau blog dofollow dengan pagerank tinggi. Di bawah ini saya kumpulkan situs / blog ber-PR tinggi, yang saya tutur dari blog mas khai yang sedang sibuk Mengembalikan Jati Diri Bangsa. Ada beberapa yang harus register dulu untuk berkomentar. Daftar saja. Gratis. Ini dia :

  1. http://mrzhou.cms.si.umich.edu/blog
  2. http://black20.com
  3. http://www.avrillavigne.com
  4. http://www.blogratedirectory.com New !!
  5. http://www.worldusabilityday.org New !!

Daftar ini akan selalu di-update jika ada link baru. Jadi silahkan bookmark halaman ini.
Read More..

Sunday, October 25, 2009

Blogger Sitemap Generator

Sitemap katanya seperti daftar isi bagi sebuah blog (cmiiw) yang tentunya berfungsi untuk memudahkan pencarian. Singkatnya, sitemap ini akan mempermudah kerja mesin pencari seperti Google, Yahoo dan lain-lain di dalam sebuah blog. Artinya, search engine tersebut tentu tidak menyukai blog yang tidak memiliki sitemap, sehingga akan lolos dari daftar pencarian ketika seseorang memasukkan kata kunci. Isitilah katroknya, gak seo friendly :)

Untuk blog berbasis blogger termasuk yang custom domain, default url yang masuk dalam Sitemap ternyata hanya 26 saja. Tentu ini sungguh merugikan. Untuk itu perlu dibuat sitemap yang bisa menampung lebih banyak lagi. Untuk itu sudah ada Blogger Sitemap Generator yang akan men-generate Sitemap untuk Google, Yahoo dan Bing.

1. Masuk ke situs Digital Inspiration dan masukkan alamat blog pada form yang tersedia. Setelah itu Click button Create Blogger Sitemap. Nanti akan muncul halaman seperti di bawah ini:


2. Untuk Google, pilih salah satu dan masukkan secara manual lewat Webmaster Tools (Silahkan buka Webmaster Account jika belum punya). Sedang untuk Yahoo dan Bing tinggal klik link yang ada. Selesai.

Jika ada yang kurang jelas, bisa dilihat di situs asalnya di Submit blogger sitemap to google.
Read More..

Yamaha FZ-16 untuk Black Motor Community

Ini dia yang ditunggu-tunggu oleh Black Motor Community, besutan terbaru dari Yamaha untuk kelas Sport. Tapi para Black Community ini musti bersabar karena ada kabar simpang siur bahwa Yamaha Sport seri FZ-16 ini bisa saja batal dirilis tahun 2010 nanti.

Apakah ini hanya sebagai psy war saja sama dengan kemunculan Vixion dulu? Daripada berandai-andai, mending kita lihat dulu bagaimana gagahnya FZ-16 di bawah ini. Mau?


Spesifikasi Yamaha FZ 16
Engine: 153.7 CC four-stroke, air-cooled, single-cylinder, 2 valves, SOHC
Power: 14 hp
Gearbox: 5-speed
Fuel System: 26mm CV Carb
Wheels (F/R): 5-spoke 17? die-cast alloys
Tyres(F/R): 100/60-R17, 140-60-R17
Brakes(F/R): 267mm single cross-drilled ventilated rotor with 2-pot calipers / 130mm drum
Suspension:
Front: 41mm Telescopic Forks
Rear: Monocross type
Headlight: 12V 35W Halogen with Multifocal Reflector
Exhaust System: Mid Ship type, side mounted
Tank capacity: 13 litres



Perhatikan dengan lebih detil setiap variasi maupun aksesorisnya. Sungguh tidak membuat pusing lagi anggota Djarum Black Motodify untuk utak-atik melakukan modifikasi. Tinggal tarik gas langsung ngacir buat gaya.

Pertanyaan terakhir, kira-kira harganya bersahabat tidak ya dengan kantung kita? Apakah masih cukup waktu untuk menabung hingga 2010? Bagaimana dengan Honda? Apakah mereka akan diam melihat Yamaha dan si Komeng beraksi lagi?
Kita tunggu saja.
Read More..

Saturday, October 24, 2009

Blog untuk belajar dan latihan SEO

Blog ini sedianya dibuat untuk latihan dan belajar SEO. Maklum saja, sebagai seorang yang fakir ilmu di bidang Internet, Coding, SEO dan sejenisnya, saya ingin mencoba dengan mempraktekkan teori-teori yang banyak bertebaran dari para master SEO. Ajarin ya :D

Salam, Read More..